Detail Buku

Pemanfaatan Media Sebagai Sebuah Strategi Bagian TI dan Humas Kabupaten Kulon Progo untuk Mensukseskan Gerakan Bela Beli Kulon Progo

ISBN
Pengarang
Ibnu Masngut
Subyek
PEMANFAATAN MEDIA DI BAGIAN TI DAN HUMAS KABUPATEN KULON PROGO
Penerbit
STMM MMTC, Yogyakarta, 2015
Klasifikasi
302.230959827
Kolasi
xi+81 hlm.; 21x29 cm.
Jenis
Karya Ilmiah
Status
Tersedia

Penelitian ini bertujuan untuk melihat strategi Bagian Teknologi Informasi dan Hubungan Masyarakat Kabupaten Kulon Progo dalam pemanfaatan media cetak, elektronik dan internet dalam mendukung kesuksesan program gerakan masyarakat yang dikenal dengan nama Bela dan Beli Kulon Progo. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis penelitian ini menggunakan strategi komunikasi teknik empat langkah yang diperkenalkan Cutlip, Center dan Bloom. Hasil penelitian ini mendapati bahwa strategi yang digunakan oleh Bagian TI dan Humas Kabupaten Kulon Progo belum maksimal, karena beberapa alasan diantaranya humas tidak pernah melakukan riset khalayak ataupun riset media dalam melakukan perencanaan pemanfaatan media. Perencanaan hanya mengacu pada tahun sebelumnya dan bersifat   kegiatan rutinitas, dalam pelaksanaan pemilihan media cetak yaitu Koran Harian Bernas hanya didasarkan pada segi keekonomisan, yang mengabaikan faktor keterbacaan di masyarakat Kulon Progo sehingga kurang tepat sasaran, dalam penggunaan media elektronik yaitu TVRI Jogja sudah tepat namun perlu dikaji ulang waktu penayangannya, sedangkan dalam pemanfaatan media internet melalui website resmi pemerintah www.kulonprogokab.go.id cukup mendapatkan tanggapan yang baik dari masyarakat. //yn

Berita Terbaru