Detail Buku

Penataan Kamera pada Produksi Musik Show "Rewind"

ISBN
Pengarang
Aryunita Intan Permatasari
Subyek
PENATAAN KAMERA PRODUKSI MUSIK
Penerbit
STMM , Yogyakarta, 2019
Klasifikasi
778.5993 781 56
Kolasi
xvi+116 hlm; 21x30 cm.; illus.
Jenis
Karya Ilmiah
Status
Tersedia

Televisi merupakan media masa yang sangat pesat perkembangannya saat ini. Media televisi merupakan sarana informasi serta hiburan yang berbentuk audio dan visual dua dimensi, yang disajikan serta dinikmati secara utuh oleh masyarakat. Penataan kamera meliputi penempatan kamera, teknik pengambilan gambar, teknik pergerakan kamera dan juga teknik pengaturan kamera. karena pentingnya permasalahan ini, maka penulis terinspirasi untuk menciptakan penataan kamera yang tepat pada produksi musik "Rewind" dengan tujuan untuk menampilkan visual yang lebih menarik melalui penataan kamera yang tepat. Teknik dan metode yang ditempuh dalam produksi ini antara lain dengan memperhatikan tata letak kamera, komposisi gambar, pergerakan kamera, dan pengaturan kamera yang disesuaikan dengan lokasi produksi. Selain itu penulis juga menampilkan beberapa variasi shot yang diambil dengan teknik complex shot dan developing shot dengan menggunakan alat bantu berupa tripod, monopod dan juga stabilizer motorik. Dengan penerapan teknik tersebut, gambar yang dihasilkan lebih bervariasi dan tidak monoton. Setelah melakukan produksi musik tersebut, dapat disimpulkan bahwa untuk menghasilkan gambar yang berkualitas tidak hanya dari kemempuan seorang penata kamera saja, namun juga melakukan perencanaan kamera yang tepat dan juga matang. //ir

Berita Terbaru