Detail Buku

Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia: Panduan Bagi Jurnalis

ISBN
979-9381-06-1
Pengarang
Hendriati Trianita
Subyek
HAK ASASI MANUSIA
Penerbit
Lembaga Studi Pers dan Pembangunan (LSPP), Jakarta, 2000
Klasifikasi
341.48
Kolasi
x+53 hlm.; 10,5x17 cm.
Jenis
Umum
Status
Tersedia

Pemahaman tentang Deklarasi Universal Hak Asasi manusia (Universal Declarationof Human Rights)-atau biasa disingkat DUHAM-merupakan suatu hal yang mendasar untuk mencapai masyarakat madan-demokratis. Pemahaman akan hak-hak paling dasar itu, idealnya dapat dipahami oleh seluruh masyarakat tanpa kecuali. Pekerja pers sebagai bagian dari masyarakat yang mempunyai kekuatan dalam membentuk opini masyarakat, tentunya memainkan peran menentukan dalam upaya membentuk masyarakat madani-demokratis tersebut. Secara umum, buku ini berisi penjelasan dan contoh-contoh praktis mengenai DUHAM. Selain itu, diuraikan pula perbedaan pemahaman mengenai nilai-nilai HAM yang universal (umumnya dianut oleh Amerika Serikat dan negara-negara Eropa) dan nilai-nilai HAM dengan karakteristik lokal (umumnya dianut negaranegara Asia). Buku ini juga menyinggung pemahaman HAM pada konteks Asia dan Asia Tenggara.//yn

Berita Terbaru