Detail Buku

Komposisi dan Variasi Type of Shot Dalam Dokumenter Televisi Laskar Insan Edisi Waktu Berbicara

ISBN
Pengarang
Elita Azmi Khoirun Nisa’
Subyek
PENYUTRADARAAN DOKUMENTER TELEEVISI
Penerbit
STMM MMTC, Yogyakarta, 2019
Klasifikasi
791.430233092
Kolasi
xii+89 hlm.; 21x29,5 cm.; illuss.
Jenis
Karya Ilmiah
Status
Tersedia

Sabrina Alvie Amelia adalah seorang survivor kanker leukimia. Di usia empat tahun Alvie harus berjuang melawan ratusan jarum suntik dan kemoterapi. Walaupun seorang survivor, wanita 22 tahun ini bisa melakukan aktivitas melebihi orang biasa lainnya, dan sering mengisi acara untuk memotivasi anak-anak kanker. Alvie dikenal sebagai anak yang aktif dan pernah menjadi perwakilan dari Indonesia untuk acara internasional di Osaka, Jepang. Berangkat dari ide tersebut, penulis menciptakan karya program dokumenter potret dengan memperhatikan komposisi dan variasi type of shot agar kemasan lebih menarik, informatif dan memberikan nilai moral dalam sebuah karya. Masyarakat dapat belajar tentang perjuangan dan kepedulian terhadap anak-anak penderita kanker. Sebelum pengambilan gambar, penulis melakukan pra produksi yaitu membuat shot list. Pada saat produksi penulis mengarahkan camera person di lapangan. Pada pasca produksi penulis mendampingi editor dalam proses editing. Sebagai pengarah acara, penulis menampilkan tujuh variasi type of shot yang menarik dan tidak membosankan dalam bentuk karya visual sehingga terwujudlah karya produksi "Laskar Insan" edisi Waktu Berbicara yang mampu memberikan pesan yang inspiratif dan informatif bagi khalayak.//yn

Berita Terbaru