Buku

Analisis Drama & Teater Jilid 2

Abstraksi
Buku ini membahas mengenai unsur-unsur teater, faktor-faktor penunjang berhasil tidaknya pementasan teater, serta komponen-komponen pembentuk proses penjadian seni drama teater dan film. Sebagai seni pertunjukan (perfoming art), seni drama merupakan proses penjadian seni atau peristiwa teater. Seni drama dan teater bukanlah jenis sastra murni (pure literatur). Dua aspek yang harus diperhatikan dan dipertimbangkan dalam pengkajian drama sebagai seni pertunjukan yaitu aspek literer/literal (aspek sastra) dan aspek teateral/teatrikal (spek drama dan teater). Yang dimaksud unsur-unsur teateral ialah : naskah lakon, produser, (bisa unsur, bisa sekedar lakon), sutradara, pemain, para pekerja panggung, dan penonton (publik atau audiens). Empat unsur penting yang secara teknik harus dikuasai dalam rangka pagelaran seni teater yaitu : teknik penulisan naskah lakon, teknik penyutradaraan, teknik bermain drama, dan teknik pentas. Jika unsur-unsur teater bersifat organik, maka faktor-faktor teater bersifat pelengkap. Faktor-faktor bisa berfungsi sebagai penunjang, tetapi bisa juga sebagai penghambat terselenggaranya pergelaran seni drama sebagai seni pertunjukan. Maka faktor-faktor teater berperan untuk memperoleh kadar berhasil tidaknya suatu pagelaran seni teater. faktor-faktor seni teater tersebut adalah gedung pertunjukan, pengelolaan, kemampuan kerabat kerja teater, kondisi atau latar belakang publik (audiens), kondisi pleksosbudhankam, iptek, dan seni, maesenas atau pengayom. Buku ini bisa digunakan sebagai referensi mahasiswa untuk mendalami seni pertunjukan, khususnya seni pertunjukan yang ada di berbagai perguruan tinggi dan sebagai bacaan bagi para penggiat drama dan teater yang ada di berbagai komunitas. //yn
Seri
Catatan
Sumbangan mahasiswa lulus tahun 2013 = 1 eksemplar
ISBN602-7544-83-X
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000010531 12-7913 F Ada
No Pengarang Jabatan
1 H. Soediro Satoto Pengarang
No Subyek
1 DRAMA - TEATER
No Kata Kunci
1 ANALISIS, DRAMA, TEATER, DRAMA & TEATER
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisUmum
PenerbitOmbak
Kota Terbit Yogyakarta
Tahun2012
Call Number791.435.2 SAT a
Kolasiviii+142 hlm.; 14,5x21 cm.
Edisi1
BibliografiAda
Halaman136
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali