Buku

IPTEK-KOM: Jurnal Penelitian Komunikasi, Informatika, dan Kebijakan Volume 14, Nomor 1 Juni 2012

Abstraksi
Jurnal ini menyajikan enam artikel, empat diantaranya merupakan hasil riset yang bersinggungan dengan isu komunikasi dan informatika (TIK). Dua tulisan yang lain adalah hasil riset komunikasi, yaitu mengenai efek moderasi e-KTP dan riset tentang persepsi kritikus teater. Artikel pertama ditulis oleh Iman Sanjaya dengan mengambil judul "Pengukuran Kualitas Layanan Website Kementerian Kominfo dengan Menggunakan Metode WebQual 4.0", penulis menilai pengukuran kualitas website sangat penting untuk mengetahui kepuasan pengguna dan memperoleh umpan balik. Metode WebQual dipergunakan untuk mengukur dan kesimpulan dari hasil riset ini adalah kualitas informasi dari website Kemenkominfo tidak mempengaruhi kepuasan pengguna. Artikel kedua ditulis oleh Yan Andriariza dengan judul "Analisis Perbandingan 3 Filter Konten Negatif (K9 Web Protection, Netdog Protection, dan Nawala)" , menyajikan hasil analisis yang membandingkan tiga filter konten negatif. Hasilnya dari segi penyaringan K9 dan Nawala seimbang Netdog jauh tertinggal. Dari kecepatan akses K9 lebih unggul dibandingkan Nawala, begitu juga dari kemudahan manajemen. Antar muka K9 lebih unggul dari Nawala, dan Nawala lebih unggul dari Netdog. Secara keseluruhan K9 lebih unggul. Artikel ketiga ditulis oleh Edi Iskandar dan Sri Hartati dengan judul "Sistem Informasi Geografis untuk Pemetaan Daerah Rawan Gempa Tektonik Serta Jalur Evakuasi di Yogyakarta". Kesimpulan dari hasil riset tersebut, sistem informasi dapat meng-update status dan kriteria zona dan mencari rute evakuasi terpendek. Adapun kelemahannya, pada analisis rute terpendek belum mampu mempertimbangkan faktor kemacetan suatu jalan, kecepatan kendaraan dan belum mampu mendeteksi GPS dan BTS untuk menentukan posisi lokasi. kelemahan lainnya, sistem ini sangat tergantung pada infrastruktur internet. Artikel keempat ditulis oleh Mita Indriani, P. Isap Santosa, dan Sri Suning Kusumawardani dengan judul "Efek Moderasi dari Usia dan Jenis Kelamin dalam Penerimaan E-KTP di Kecamatan Gondokusuman Yogyakarta". Penelitian ini menyimpulkan bahwa efek moderasi yang signifikan hanya ditemukan pada gender, meski efek yang ditimbulkannya cukup rendah. Artikel kelima ditulis oleh Widodo Agus Setianto dengan judul "Penerimaan Khalayak Terhadap Berita-berita Politik Di Internet". Riset ini mengungkap bahwa penggunaan internet yang melonjak di kalangan muda akan membuat internet mempunyai peran strategis dalam menampilkan berita-berita politik di Indonesia. Artikel keenam (terakhir) ditulis oleh Purwanto dengan judul "Persepsi Kritikus Teater Modern Di Media Massa Cetak". Salah satu tujuan dari riset ini adalah ingin membandingkan dan menganalisis persepsi kritikus teater modern Putu Wijaya, Bakdi Soemanto, dan Faruk HT berdasarkan wacana kritik teater di media massa cetak terhadap pementasan "Orde Tabung" oleh Teater Gandrik di Yogyakarta dan Jakarta tahun 1988. //Ira
Seri
Catatan
Sumbangan dari BPPKI Yogyakarta 1 eksemplar.

ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000011317 12-8040-1 Rak. Referensi Ada
No Pengarang Jabatan
1 SE. Eka Handayani Penanggung Jawab
No Subyek
1 JURNAL KOMUNIKASI
No Kata Kunci
1 INFORMATIKA
2 IPTEK-KOM
3 JURNAL PENELITIAN
4 KEBIJAKAN
5 KOMUNIKASI
6 PENELITIAN
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisReferensi
PenerbitBPPKI Yogyakarta
Kota TerbitYogyakarta
Tahun2012
Call Number380.05 EKA i
Kolasixxii+114 hlm.; 25,5x18 cm.
Edisi
BibliografiAda
Halaman110
IndeksAda
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali