Buku

Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Keunggulan Bersaing Organisasi

Abstraksi
Sumber daya manusia jika dikelola dengan baik akan memberikan banyak kontribusi yang menghasilkan efektivitas organisasi. Buku ini terbagi dalam beberapa bagian dan empat belas bab materi pembahasan. Dalam Pendahuluan dikupas mengenai kebutuhan besar terhadap Manajemen Sumber Daya Manusia dalam mempersiapkan aset terbesar organisasi yaitu manusia/karyawan. Bab 1 dijelaskan bahwa mengelola SDM pada saat ini tidak mudah dibayangkan. Manajer atau pimpinan dihadapkan banyak tantangan. Bab 2 ditegaskan pentingnya Manajemen SDM. Ada banyak bukti penelitian yang menunjukkan keterkaitan antara cara perusahaan mengelola pegawainya dengan hasil keuangan yang dicapainya yaitu memiliki kinerja keuangan superior. Bab 3 membahas analisis pekerjaan, yang merupakan proses pengumpulan secara sistem atis dan analisis informasi tentang pekerjaan, yang meliputi tugas, kewajiban dan tanggungjawab. Bab 4 membahas pengertian perencanaan SDM, manfaatnya, prosesnya dan sistem informasi SDM. Bab 5 membahas mengenai Rekrutmen yang memiliki nilai strategis karena memilih orang yang tepat untuk sebuah pekerjaan dapat mendatangkan perbedaan positif yang sangat besar dalam produktivitas dan kepuasan pelanggan. Bab 6 mengkaji pengertian dan pentingnya seleksi, pertimbangan organisasi dalam keputusan seleksi, faktor-faktor yang mempengaruhi seleksi, kriteria seleksi, jenis metode seleksi dan faktor-faktor yang mempengaruhi metode seleksi. Bab 7 dan Bab 8 mendiskusikan banyak hal tentang pelatihan dan pengembangan. Diantaranya adalah organisasi harus tumbuh dan berkembang di tengah-tengah dinamisnya lingkungan dunia usaha (kompetisi). Bab 9 Manajemen imbalan yang menjelaskan sistem imbalan, kompensasi atau renumerasi merupakan hal yang krusial. Bab 10 Manajemen kinerja, bahwa suatu organisasi yang mencari keunggulan kompetitif melalui manusia/karyawan harus dapat mengelola perilaku dan hasil kerja karyawannya. Bab 11 Penilaian kinerja, yang merupakan bagian yang tak terpisahkan dari manajemen kinerja. Bab 12 Membangun hubungan dengan karyawan. Didalamnya dikaji banyak hal diantaranya membangun hubungan yang baik, dan mengembangkan komunikasi yang efektif. Bab 13 Retensi dan Separasi, bahwa setioap organisasi/perusahaan ingin menghasilkan kinerja yang istimewa ditinjau dari perspektif financial, pelanggan dan proses bisnis internal. Bab 14 Integrasi aktivitas Manajemen SDM, yang merupakan suatu sistem. Sistem SDM mendiskripsikan aktivitas SDM sebagai mengambil input dan mentransformasikannya menjadi outpun.//yn

Seri
Catatan
Pembelian Tahun Anggaran 2014, di terima tanggal 20-10-2014 jumlah 4 eksemplar. Buku nomor barcode 11572 di simpan di rak buku tandon.
ISBN978-979-756-830-6
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000011572 12-8094-1 E-4 Ada
2 0000011573 12-8094-2 E Ada
3 0000011574 12-8094-3 E Ada
4 0000011575 12-8094-4 E Ada
No Pengarang Jabatan
1 Kaswan Pengarang
No Subyek
1 MANAJEMEN - SUMBER DAYA MANUSIA - ORGANISASI
No Kata Kunci
1 KEUNGGULAN BERSAING
2 MANAJEMEN
3 MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA
4 ORGANISASI
5 SUMBER DAYA MANUSIA
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisUmum
PenerbitGraha Ilmu
Kota Terbit Yogyakarta
Tahun2012
Call Number658.3 KAS m
Kolasixiv+324 hlm.; 21x26 cm.
EdisiPertama
BibliografiAda
Halaman319
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks4
Kembali