Buku

Observasi Kajian Komunikasi dan Informatika Volume 13 Nomor 1, Juni 2015:Mengkritisi Kekerasan di Media

Abstraksi
Terbitan berkala dengan judul "Observasi Kajian Komunikasi dan Informatika Volume 13 Nomor 1, Juni 2015:Mengkritisi Kekerasan di Media" ini menyajikan enam artikel. Artikel pertama ditulis oleh Aep Wahyudi dengan judul "Representasi Kekerasan Rasisme dalam Konstruksi Simbolik di Media Sinema", hasil analisis dalam penelitian ini menjelaskan terjadinya rasisme dalam konflik remaja antarkelompok, geng, suku kulit putih, dan kulit hitam. Orang kulit hitam sekalipun pandai dan menduduki posisi tertentu tetap saja tersisihkan dan orang kulit putih yang berhak mengambil keputusan. Artikel kedua ditulis oleh C. Suprapti Dwi Takariani dengan judul "Anak-anak dan Tayangan Kekerasan di Televisi". Artikel ketiga ditulis oleh Lucy Pujasari Supratman dengan judul "Konstruksi Makna Tentang Adegan Kekerasan Fisik Pada Sinetron Ganteng-ganteng Serigala",  hasil penelitian menjelaskan bahwa tayangan yang menampilkan adegan kekerasan ini tidak memberikan nilai positif bagi penonton muda. Artikel keempat ditulis oleh Anne Ratnasari  dan Yusuf Hamdan dengan judul "Film Kekerasan Tayangan Televisi dan Sikap Remaja", hasil penelitian menunjukkan adegan kekerasan dalam film tayangan televisi mempunyai intensitas ringan, sedang, dan berat. responden senang terhadap adegan yang menggambarkan pembelaan terhadap pembelaan terhadap kebenaran, merasa kasihan terhadap korban kekerasan, dan merasa cemas bila kejadian yang digambarkan dalam fil;m menimpa diri sendiri. Artikel kelima ditulis oleh Karman dengan judul "Berita Kekerasan Ditinjau dari Teori Kultivasi", artikel ini akan menjelaskan berita kekerasan dari aspek teori ilmu komunikasi. Teori yang berbicara masalah efek media massa dijelaskan oleh Teori Kultivasi. Artikel keenam (terakhir) ditulis oleh Syarif Budhirianto dengan judul "Diplomasi dan Isu Ham: Polemik Eksekusi Mati Bagi Gembong Narkoba di Media". //ir
Seri
Catatan
Buku sumbangan dari BPPKI Bandung sebanyak satu eksemplar, diterima tanggal 19-8-2015.
KATA KUNCI: OBSERVASI KAJIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA, MENGKRITISI KEKERASAN DI MEDIA
ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000012871 12-8507-1 R Ada
No Pengarang Jabatan
1 BPPKI Bandung Penanggung Jawab
No Subyek
1 TERBITAN BERKALA KOMUNIKASI
No Kata Kunci
-- data tidak ditemukan --
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisReferensi
PenerbitBPPKI Bandung
Kota TerbitBandung
Tahun2015
Call Number380.05 BPP o
Kolasix+82 hlm.; 21x29,5 cm.; illus.
EdisiJuni 2015
BibliografiAda
Halaman14, 25, 37, 53, 67, 81
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali