Skripsi

Penerapan Six Element of Mixing Program Musik Televisi "Showchestra"

Abstraksi
Music Show merupakan sebuah program televisi/radio yang menampilkan pertunjukan musik dari berbagai genre atau membahas tentang seputar musik. Showchestra adalah program music showtelevisi yang menampilkan konser musik orchestra. Showchestra memberikan sebuah tayangan hiburan yang menarik dengan menghadirkan tim orchestra dariSmada Light Orchestra yang akan mengiringi lagu Malaikat Juga Tau, Cant Take My Eyes, Memulai Kembali yang akan dinyanyikan oleh Nathania Irene, Aloysia Diandra, danMonita Tahalea. Dalam produksi karya musik show ada beberapa aspek yang harus diperhatikan yaitu penataan microphone, proses recording, leveling, dan mixing. Pengaplikasian segala teori yang telah dipelajari menjadi sebuah dasar pada proses mixing audio yang  merupakan kunci dalam mewujudkan pertunjukan musik yang menarik. Beberapa elemen audio mixing digunakan untuk membangun karakteristik sebuah lagu agar terdengar lebih megah dan berkarakter. Karakter lagu dapat membantu dalam menyampaikan pesan yang tersirat didalam lagu serta emosi yang tertuang didalamnya kepada para penonton atau pendengar. Keseimbangan instrument dalam sebuah lagu sangat berpengaruh terhadap hasil mixing. Apabila keseimbangan dapat diraih, maka lagu akan sangat nyaman untuk didengar. Hal itu diperoleh dengan menerapkan elemen balance pada proses mixing. Balance juga dapat memberikan kesan jauh dan dekat pada instrument. Karakteristik sebuah lagu didapatkan dengan menerapkan elemen equalize untuk memunculkan suara asli dari sumber suara yang terekam. Elemen-elemen tersebut merupakan salah satu elemen penting dalam proses mixing. Tanpa elemen-elemen tersebut maka lagu akan terdengar sangat datar dan kurang menarik. Penempatan microphone juga menjadi faktor dalam proses penciptaan  karya musik show untuk memaksimalkan tangkapan suara input yang jernih yang sangat berpengaruh pada proses mixing setelahnya. Oleh karena itu penulis menggunakan metode kuantitatif sebagai metode penerapan teori six element of mixing pada karya ini dengan perbedaan dari karya tulis lain yaitu menggunakan musik orchestra. Dengan penerapan elemen-elemen tersebut dan penempatan microphone yang tepat akan dihasilkan audio menarik, variatif, seimbang serta menghibur. //ir
Seri
Catatan
Skripsi sumbangan Haidar Rizqi Fadhila mahasiswa PS. Matekstosi tahun 2021 sebanyak satu eksemplar.
ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000023169 751/1210-TOS/2021 R. TOSI Ada
No Pengarang Jabatan
1 Haidar Rizqi Fadhila Penulis
No Subyek
1 EDITING PROGRAM MUSIK
No Kata Kunci
1 PROGRAM MUSIK TELEVISI
2 SHOWCHESTRA
3 SIX ELEMENT OF MIXING
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisKarya Ilmiah
PenerbitSTMM
Kota Terbit Yogyakarta
Tahun2021
Call Number778.534 781 56 HAI p
Kolasixvii+173 hlm.; 21x30 cm.; illus.
Edisi-
BibliografiAda
Halaman168
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali