Sebuah elemen grafis akan
sangat mempengaruhi dalam sebuah karya feature, salah satunya motion graphic.
Pemanfaatan teknik motion graphic diperlukan untuk mendukung penyampaian
informasi agar menarik dan mudah diterima penonton. Dalam mewujudkan
terciptanya karya yang menarik dan informatif, beberapa teknik motion graphic
seperti animation graphic, split motion, dan motion transition diterapkan pada
sebuah karya yang berjudul “ Pesona Kebon Indah”. Program feature “pesona kebon
indah” merupakan feature yang mengulik tentang batik kebon indah. Kebon indah
sendiri adalah nama dari kelompok batik yang beranggotakan ibu-ibu rumah tangga
yang ada di desa kebon kecamatan bayat kabupaten klaten yang memiliki keunikan
dan cirikhas tersendiri. Animation graphic diterapkan untuk menciptakan
infografis yang menarik dan informatif. Teknik split motion diterapkan untuk
menampilkan dua shot atau lebih dalam satu frame. Motion transition diterapkan
untuk perpindahan antar shot dari grafis ke footage agar lebih menarik. Dengan
diterapkannya ketiga teknik tersebut akan menghasilkan karya yang menarik dan
informatif. //ir