Skripsi

Penerapan Prinsip Layout dan Composition Dalam Desain Website Female Daily

Abstraksi
Daya tarik pasar kosmetik di Indonesia menghadirkan banyak produk kecantikan dari berbagai merek. Semakin banyak produk yang beredar di pasaran mengharuskan konsumen untuk mencari informasi terkait produk yang ingin mereka beli. Kemajuan teknologi dapat mempermudah proses pencarian informasi tersebut. Salah satu situs yang menyediakan informasi produk kosmetik adalah Female Daily yang juga menjadi situs rujukan pertama terkait lifestyle dan beauty di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan desain website Female Daily berdasarkan prinsip dasar desain website Layout dan Composition Jason Beaird. Fokus bahasan penelitian ini yaitu penerapan layout dan composition pada halaman depan (homepage), list produk, dan detail produk. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa website Female Daily menerapkan prinsip layout and composition. Aspek yang diterapkan yaitu defining good design dimana setiap halaman menerapkan desain yang berbeda sesuai dengan informasi yang ditampilkan, web page anatomy diterapkan untuk menampilkan desain yang rapi serta sesuai dengan kepemilikan website, grid theory digunakan sesuai dengan kebutuhan di setiap halamannya, balance simetris dan asimetris yang digunakan sesuai kebutuhan setiap halamannya, unity yang terapkan untuk menyatukan desain terhadap informasi, emphasis yang digunakan untuk memberi penekanan pada informasi, dan responsive layout yang diterapkan supaya website dapat dibuka menggunakan perangkat smartphone.//yn
Seri
Catatan
Sumbangan dari alumni STMM lulus Tahun 2021, an. Amalia Pertiwi Hidayati, PS. MIK, skripsi diterima tanggal 23-06-2021, sebanyak 1 eksemplar

ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000023320 172/185-MIK/21 R. MIK Ada
No Pengarang Jabatan
1 Amalia Pertiwi Hidayati Penulis
No Subyek
1 SISTEM MULTIMEDIA-DESAIN WEBSITE
No Kata Kunci
1 COMPOSITION
2 DESAIN WEB
3 FEMALE DAILY
4 PENERAPAN PRINSIP
5 PRINSIP LAYOUT
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisKarya Ilmiah
PenerbitSTMM MMTC
Kota Terbit Yogyakarta
Tahun2021
Call Number006.7 AMA p
Kolasixiv+131 hlm.; 21,5x29,5 cm.; illuss.
Edisi
BibliografiAda
Halaman111
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali