Skripsi

Strategi Komunikasi Humas Dalam Meningkatkan Citra Pemerintah Kabupaten Wonosobo

Abstraksi
Penelitian ini dilatarbelakangi citra Pemerintah Kabupaten Wonosobo yang kurang baik di masyarakat. Padahal, humas berperan penting dalam pembentukan citra instansi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi humas dalam meningkatkan citra Pemerintah Kabupaten Wonosobo. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori komunikasi Lasswell. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data penelitian melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini memperlihatkan strategi komunikasi yang dilakukan oleh Humas Pemerintah Kabupaten Wonosobo yaitu dengan menggunakan peran humas sebagai jembatan antara pemerintah dengan media, terutama dengan media cetak yang ada di Wonosobo. Juga, menjalin komunikasi yang baik dengan publik dengan cara mengunggah konten terkait kinerja pemerintah, mengadakan konferensi pers, dan media gathering. Seluruh kegiatan tersebut dilakukan untuk mewujudkan komunikasi yang baik antara pemerintah dan masyarakat sehingga meningkatkan citra Pemerintah Kabupaten Wonosobo. Hambatan yang dihadapi humas Pemerintah Kabupaten Wonosobo adalah keterbatasan inovasi oleh pihak yang memegang instagram @setdawonosobo sehingga perlu penambahan tenaga yang ahli dalam bidang tersebut karena konten di instagram @setdawonosobo juga akan berdampak pada citra Pemerintah Kabupaten Wonosobo. Untuk mencapai tujuan Humas Pemerintah Kabupaten Wonosobo dalam membangun citra pemerintahan maka diperlukan kerja keras, disiplin tinggi, dan profesionalitas dalam bidang terkait.//yn
Seri
Catatan
Sumbangan dari alumni STMM lulus Tahun 2021, an. Dhimas Ghalib Sutapratama, PS. MIK, skripsi diterima tanggal 11-01-2022, sebanyak 1 eksemplar
ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000023908 202/215-MIK/22 R. MIK Ada
No Pengarang Jabatan
1 Dhimas Ghalib Sutapratama Penulis
No Subyek
1 HUMAS PEMERINTAH DI KABUPATEN WONOSOBO
No Kata Kunci
1 CITRA
2 HUMAS
3 KABUPATEN WONOSOBO
4 KOMUNIKASI
5 PEMERINTAH
6 STRATEGI KOMUNIKASI
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisKarya Ilmiah
PenerbitSTMM
Kota TerbitYogyakarta
Tahun2021
Call Number659.20959826 DHI s
Kolasixiii+71 hlm.; 21x29,5 cm.; illus.
Edisi
BibliografiAda
Halaman57
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali