Produser merupakan seseorang yang bertanggungjawab membuat konsep karya dan harus memiliki ide kreatif dalam membuat program televisi. Program “Nusantara Bercerita" edisi” “Bocah Sisih Kidul” merupakan program feature televisi yang dapat menginsprasi. Ide kreatif yg diterapkan bertujuan untuk menghasilkan konsep terbaru yang selalu berkembang dan membuat penonton tertarik dengan informasi yang disajikan. Penulis sebagai produser menerapkan ide kreatif dilandasi dengan membuat konsep karya program feature televisi dengan jenis feature interpretatif yang penulis tuangkan pada sinopsis dan treatment yang disusun menjadi 3 sequence. Edisi “Rumah Singgah Bosskid” menyajikan informasi dengan mengenalkan Rumah Singgah Bosskid yang menjadi wadah Pendidikan dengan merubah stigma masyarkat Desa Tepus karena mengabaikan Pendidikan. Penulis menggunakan pendekatan kualitatif untk mengumpulkan data dalam bentuk deskriptif, dan narasi dengan acuan jurnalistik akurasi, Informasi dengan melakukan riset mendalam dari berbagai sumber. Sebagai produser penulis menghasilkan tayangan feature televisi yang bersifat menghibur, informatif, dan menginspirasi masyarakat dengan menyajikan informasi mengenai aktivitas yang diakukan oleh Rumah Singgah Bosskid untuk mengembalikan minat Pendidikan dan dapat meraih mimpi bagi anak-anak putus sekolah di Dusun Ngasem, Desa Tepus, Kabupaten Gunungkidul.//yn