Penciptaan karya produksi
ini bertujuan untuk memproduksi naskah program magazine show televisi bertema
fashion dengan menerapkan tangga dramatik non drama. Magazine show adalah salah
satu format acara televisi yang menyerupai majalah cetak, berisi berbagai macam
rubrik dengan sub format yang beragam. Sifat dari magazine show tidak terikat
waktu, non fiksi, menghibur, dan memberikan informasi. Program magazine show
televisi “In-Style” bertemakan fashion dikemas dengan 4 sequence dan
menggunakan sub format kuis, funfact, tutorial, tips, challenge, dan profil.
Fashion sangat berhubungan dengan penampilan. Penampilan sangat penting di
zaman sekarang karena menjadi hal pertama yang dilihat oleh orang lain. Penggunaan
penampilan yang mendukung memberikan daya tarik tersendiri, membuat rasa
nyaman, dan rasa percaya diri meningkat. Salah satu cara untuk mendukung
penampilan yaitu dari outfit, make up, gaya rambut, sepatu, dll. Semua hal
tersebut akan masuk ke dalam program “In-Style”. Penulis menerapkan tangga
dramatik non drama teori Bambang Winarso dalam menyusun sequence dan topik yang
akan disajikan. Tangga dramatik non drama dimulai dengan pemaparan/introduksi,
agak menarik, lebih menarik, paling menarik, dan diakhiri dengan
kesimpulan/penutup. Naskah ini telah selesai diproduksi melalui tahapan
penulisan dari sinopsis, treatment, dan transkrip narasi dengan menggunakan
tangga dramatik non drama bertujuan untuk menciptakan alur yang menarik
sehingga penonton tergerak untuk mengikuti tayangan dari awal sampai akhir. //ir