Program feature televisi "W*Bike For Homemade" adalah program feature yang diangkat dari kisah seorang atlet sekaligus pengrajin sepeda, program ini akan mengulas bagaimana cara membuat sepeda, dari proses pemotongan pipa sampai proses uji coba kerangka sepeda. W*Bike adalah merk yang dikeluarkan pembuatnya, sedangkan For Homemade dipilih karena proses pembuatan kerangka sepeda dilakukan olehnya sendiri. Sedangkan kreativitas disini dimaksudkan adalah suatu penciptaan ide baru dan berbeda dari sebuah karya yang sudah pernah ada. Pengambilan gambar dalam program feature W*bike For Homemade menggunakan teknik developing shot dengan pergerakan objek, lensa, maupun badan kamera. Untuk meraih developing shot diwujudkan dengan track in atau track out, crab right atau left. Penerapan developing shot dalam featute ini untuk mendapatkan gambar yang dinamis, menarik dan tidak monoton. Penggunaan feature dalam karya produksi ini dikarenakan format ini lebih ringan dalam penyajiannya, sehingga informasi akan mudah ditangkap oleh penonton. Karya Feature ini menceriterakan, seorang atlet sekaligus pengrajin kerangka sepeda BMX. Feature terbagi menjadi 3 segmen, segmen pertama menjelaskan sepeda BMX pertamakali dikenal. Segmen kedua menceritakan awal mula Wendy Purnama Putra menggeluti olahraga sepeda BMX. Proses pembuatan kerangka sepeda BMX digambarkan pada segmen ketiga. //yn