Skripsi dengan judul "Optimalisasi Website Sebagai Media Promosi Desa Wisata Pentingsari Kabupaten Sleman" ini ditulis oleh Edy Sutrisno. Penulis berpendapat bahwa perkembangan media promosi pariwisata mengarah pada penggunaan media website, termasuk di Desa Wisata Pentingsari (Dewi Peri). Selain website, Dewi Peri juga memanfaatkan media sosial (Twitter dan Facebook) untuk berinteraksi dengan pengunjung. Namun hasil pengamatan menunjukkan bahwa website yang digunakan masih kurang menarik sehingga perlu optimalisasi dalam hal desain grafis, kelengkapan informasi dan fasilitas interaksi. Optimalisasi perlu memperhatikan kriteria-kriteria website yang baik yaitu usability, sistem navigasi (struktur), graphic design (desain visual), content, compability, loading time, functionality, accesibility, dan interactivity. Fungsi dasar website dan komponen pembentuk desa wisata juga menjadi dasar menyusun sitemap yang mencukupi kebutuhan informasi wisata. Optimalisasi dilakukan dengan lebih dahulu melakukan observasi, wawancara dan dokumentasi di Desa Wisata Pentingsari untuk memperoleh data primer dan sekunder sebagai bahan kajian. Observasi juga dilakukan terhadap media online (website dan media sosial). Data yang diperoleh kemudian direduksi sesuai dengan fokus penelitian dan ditarik kesimpulan. Hasil penelitian tersebut kemudian disajikan dengan pendekatan diskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya optimalisasi website dapat dilakukan pada desain tampilan, kelengkapan informasi dan fasilitas interaksi. Supaya tampilan lebih menarik maka ditambah desain grafis pada header, logo, favicon, dan tampilan umum halaman yang dipadukan dengan foto. Kelengkapan informasi dalam menu-menu disesuaikan dengan komponen desa wisata dan fungsi website. Website optimalisasi juga menyediakan berbagai saluran interaktif sebagai mekanisme feedback pengunjung kepada pengelola, seperti link media sosial, testimoni, komentar, dan kontak. //yeni