Tugas akhir karya ilmiah ini ditulis oleh Sunarti dengan judul "Operasional Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) Dalam Penerbitan Dokumen Kependudukan Di Kabupaten Kebumen". Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengelolaan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) dalam meningkatkan pelayanan publik bidang administrasi kependudukan di Kabupaten Kebumen. SIAK telah dilaksanakan di Kabupaten Kebumen sejak tahun 2009, dilaksanakan secara berjenjang dari tingkat Kecamatan hingga Kabupaten. Petugas di setiap tingkatan diberikan hak asasi berupa nama dan kata kunci sebagai pengenal dalam memasuki sistem. Pengaturan hak akses dimaksudkan sebagai alat pengendali dalam menjamin kerahasiaan data pribadi penduduk. Penelitian dilakukan dengan metode diskriptif kualitatif. Dimulai dari proses permohonan dokumen kependudukan (KTP dan KK), pengisian formulir biodata, entri data hingga penerbitannya. Dari pengamatan di lapangan diperoleh hasil bahwa operasional SIAK mengalami berbagai kendala antara lain sumber daya manusia, peralatan dan koneksi jaringan yang sering terputus. Kendala-kendala itu mempengaruhi kualitas pelayanan sehingga penerbitan dokumen memerlukan waktu yang cukup lama yaitu hampir dua minggu. //ir