Penulis sebagai Produser menciptakan suatu karya yang berkualitas dengan Pengembangan Konten Pada Program Feature Televisi Tokoh Kita Edisi Ritme Kehidupan. Dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif yang membahas tentang seorang disabilitas yang berjuang untuk meraih kesuksesan. Produser mempunyai tanggung jawab pada setiap elemen kegitan produksi dengan menggunakan beberapa pedoman dengan memperhatikan sistem manajemen POAC (Panning, Organizing, Actuating dan Controlling). Pengembangan konten pada produksi feature televisi dilakukan dengan penggalian data secara mendalam, pengemasan dengan menggunakan alur campuran tanpa menggunakan narrator. Penggunaan tanpa narrator untuk memperkuat karya produksi karena informasi langsung disampaikan oleh narasumber yang bersangkutan. Selain dalam pengembangan konten, produser membutuhkan komunikasi personal yang baik untuk dapat memberikan pengarahan tentang perencanaan yang telah ditetapkan. Produser juga mengawasi kegiatan pelaksanaan produksi terkait sinkronisasi antara gambar dan suara sesuai dengan konsep penulis. //yn