Karya Karmila adalah hasil produksi animasi bergenre romance. Dalam penciptaan karya animasi Karmila, proses animate dilakukan dengan menggambar pada lembara kertas menggunakan alat bantu lightbox buat dengan menggunakan software. Tahapan digital meliputi tracing, colouring dan proses penggabungan sequence dengan background menjadi sebuah video. Konversi gambar manual menjadi digital menggunakan software grafis berbasis vektor. Beberapa software yang dibutuhkan untuk proses digital yaitu penggunaan CorelDRAW untuk tahapan digitalisasi dari gambar manual menjadi gambar digital berupa PNG sequence, software After Effect untuk tahapan compositing dan penambahan efek tertentu, Adobe Premiere untuk tahapan editing meliputi penggabungan antara video, audio dan penambahan transisi serta Adobe Audition untuk proses editing sound hasil record yang digunakan untuk proses lip-synch. Karya animasi Karmila berdurasi 6 menit 34 detik dengan resolusi gambar 1280x720 pixel. //yn