Skripsi Penciptaan Karya Produksi ini penulis membahas penerapan jurnalisme sastra dalam produksi dokumenter televisi. Penulis membahas keunikan dan kehidupan yang ada di Kampung Budaya Jalawastu. Keunikan tersebut adalah tentang pembangunan rumah, hewan dan tanaman yang dilarang ada di Jalawastu. Penulis sebagai penulis naskah menerapkan jurnalisme sastra dalam pembuatan karya ini. Penerapan jurnalisme sastra dalam naskah bertujuan untuk mengajak penonton secara emosional ikut hanyut dalam naskah yang disampaikan melalui narasi ataupun gambar yang dipilih. Dalam memproduksi naskah penulis membagi tahapan penciptaan mulai dari pra produksi, yaitu observasi dan wawancara, sedangkan tahap produksi dilakukan pengambilan gambar dan wawancara sebagai soundbite, dan pasca produksi penulis melakukan perbaikan naskah dan dubbing narasi. Naskah karya produksi ini penulis sampaikan dengan pemilihan kata yang sesuai dengan alur kisah yang dibuat seperti cerita novel. Naskah yang disampaikan disertai data, sehingga penonton selalu mendapatkan informasi baru saat narasi disampaikan. //yn