Skripsi penciptaan karya produksi ini menggunakan format drama televisi. Produksi drama televisi ini mengambil judul "Hidden". Drama ini menceritakan tentang seseorang yang tidak bisa menerima kekalahan, dengan dendam yang menguasainya membuat tokoh utama yang menurut masyarakat baik ternyata merupakan dalang utama dari konflik yang terjadi. Penulis dalam proses pembuatan karya ini berperan sebagai penata kamera. Teknik pergerakan kamera yang digunakan adalah developing shot pada beberapa scene tertentu, di mana teknik tersebut merupakan gabungan beberapa gerakan, mulai gerakan subjek atau objek, fokus lensa, framming, paning, tilling, crabing, tracking, dan follow. Dengan teknik tersebut akan didapatkan detail ekspresi tokoh dan suasana dramatis sesuai naskah. Kamera yang digunakan dalam produksi ini adalah DSLR yang didukung oleh lensa wide dan fix, serta menggunakan slider, tripod dan gladecam guna menambah keindahan pada setiap sceneĀ dan gambar yang dihasilkan menjadi dinamis, serta mendukung penyampaian pesan dan runtutan peristiwa di setiap shot yang tersaji dalam drama "Hidden" ini. //ir