Karya produksi feature televisi Kanvas Negeriku mengangkat tentang Sanggar Anak Alam Di Nitiprayan, Bantul, Yogyakarta. Yang memiliki metode pembelajaran berbeda dengan sekolah lainnya. Dalam karya ini penulis berperan sebagai produser yang dituntut untuk memiliki perencanaan yang cermat, tepat, dan berperan optimal dalam mengembangkan ide untuk mencapai sebuah alur cerita yang menarik minat masyarakat. Sebagai produser, penulis mengembangkan sebuah ide yang dikemas dalam karya feature televisi, yaitu dari sisi pengembangan konten secara lebih mendalam dan sinkron antara narasi dan visual serta penambahan animasi. Ide harus direalisasikan dengan mencapai makna dari isi cerita yang menjadi sasarannya. Program feature televisi Kanvas Negeriku memiliki durasi 17 menit.//yn