Skripsi penciptaan karya produksi program feature perjalanan ini membahas secara mendalam beberapa tempat wisata di Karanganyar yang masih belum banyak dikunjungi dan mempunyai potensi wisata yang menarik. Penulis dalam karya ini berperan sebagai sutradara yang berkewajiban untuk mengubah naskah menjadi karya audio visual yang memberikan informasi bagi masyarakat. Sutradara berperan dari pra produksi, produksi dan pasca prodeksi. Sutradara menggunakan metode campuran yang lebih memfokuskan pada Shot Informasi dan Movement Continuity. Shot Informasi menyajikan gambar yang bermakna pesan dan Movement Continuity menciptakan perpindahan gambar yang menarik dan variatif. //ir