Skripsi penciptaan karya produksi program magazine show ini membahas mengenai potensi-potensi yang dimiliki di kota-kota Indonesia. Pada episode ini membahas Bojonegoro sebagai kota kecil dengan banyak potensi. Program ini menggunakan beberapa subformat seperti, feature, instructional, performance, statement, dan juga tips. Penulis dalam pembuatan karya ini berperan sebagai penulis naskah menonjolkan narasi informality. Karya ini bertujuan untuk menghibur sekaligus memberikan informasi kepada penonton mengenai potensi-potensi yang ada di Bojonegoro, menggunakan narasi informality agar penonton bisa menyaksikan dengan santai namun tetap memperoleh informasi. //ir