Pada penciptaan karya produksi feature televisi "Y-Vibes" Episode "Content Creator" ini penulis berprofesi sebagai sutradara yang berkonsentrasi pada penerapan variasi visual. Penulis menggunakan dua teori peranan sutradara, yaitu sutradara sebagai pemimpin dan sutradara sebagai seniman. Kreatifitas dan imajinasi sutradara untuk menentukan gambar dan aspek teknis berupa pengaturan komposisi menjadi fokus dalam skripsi penciptaan karya produksi ini. Penggunaan variasi visual diterapkan agar penonton dapat menikmati sekaligus memaknai informasi yang disampaikan tanpa adanya kesan monoton dan rasa bosan. Untuk menghasilkan karya visual yang bervariasi dapat dilakukan dengan menerapkan framing, memperhatikan type shot maupun camera angle. //ir