Budaya daerah sekarang ini semakin menurun peminatnya, terlebih Wayang Kancil yang namanya semakin tak terdengar lagi. Penciptaan karya produksi program dokumenter televisi "Wayang Kancil, Si Pahlawan Cerdik" ini memberikan informasi singkat mengenai perkembangan Wayang Kancil di masyarakat Yogyakarta khususnya dan fungsinya sebagai pembentuk moral anak sejak dini. Penulis mengangkat tema tersebut agar masyarakat lebih memahami hakikat dari Wayang Kancil. Bukan hanya sebagai tontonan namun juga tuntunan serta tatanan dalam kehidupan masyarakat. Penulis dalam pembuatan karya ini berperan sebagai sutradara menyelesaikan produksi sesuai perencanan dengan menerapkan teori Shot Information, Type Shot dan Komposisi. Komposisi yang diterapkan meliputi Rule of Third, Illusion of Depth, Subject or Object. //ir