Skripsi

Variasi Shot dalam Produksi Program Musik Televisi "Musicalist"

Abstraksi
Penciptaan karya produksi ini menggunakan format acara program musik televisi, yaitu program yang menayangkan musik dengan berbagai genre yang berbeda disetiap programnya. Dalam produksi kali ini akan dibawakan oleh kelompok band dengan aliran Blues yang berasal dari Jogja yaitu "LastBrick".  Sebuah acara akan lebih menarik jika di dalamnya terdapat variasi shot yang memiliki pergerakan kamera yang dinamis, untuk menerapkan hal tersebut maka harus didukung dengan teknik pergerakan kamera. Penulis dalam pembuatan karya ini menciptakan variasi shot  yang dinamis pada produksi musik "Musicalist" dengan tujuan untuk menciptakan sebuah program musik televisi didukung dengan penataan visual yang variatif dengan menggunakn variasi shot. Beberapa jenis shot yang digunakan seperti simple shot, complex shot, developing shot, dengan tetap memperhatikan irama serta nada lagu yang dinyanyikan oleh pengisi acara. Teknik dan metode yang ditempuh dalam pembuatan karya ini dari segi pengambilan gambar dengan memperhatikan komposisi gambar, pemilihan lensa, pergerakan kamera, dan pengaturan kamera yang disesuaikan dengan lokasi produksi. Selain itu penulis juga menampilkan beberapa variasi shot yang yang diambil dengan beberapa jenis lensa dan alat bantu kamera seperti tripod, monopod, dolly track dan juga stabilizer digital agar mendapatkan hasil visual yang bervariasi. Setelah melakukan produksi musik dapat disimpulkan bahwa teknik pengambilan gambar developing shot  mampu menciptakan sebuah visual yang bervariasi menggunakan berbagai lensa serta pemilihan aksesoris pendukung pengambilan gambar yang tepat. //ir
Seri
Catatan
Skripsi sumbangan Dwiky Pangestu Surya Praditya mahasiswa PS. Matekstosi tahun 2019 sebanyak satu eksemplar.
ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000020284 574/1033-TOS/2019 R. TOSI Ada
No Pengarang Jabatan
1 Dwiky Pangestu Surya Praditya Penulis
No Subyek
1 FOTOGRAFI TELEVISI PROGRAM MUSIK
No Kata Kunci
1 MUSICALIST
2 PRODUKSI
3 PROGRAM MUSIK TELEVISI
4 VARIASI SHOT
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisKarya Ilmiah
PenerbitSTMM
Kota Terbit Yogyakarta
Tahun2019
Call Number778.59 781 56 DWI v
Kolasixiv+95 hlm.; 21x30 cm.; illus.
Edisi-
BibliografiAda
Halaman91
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali