Produksi karya dokumenter "Laskar Insan Waktu Berbicara" ini merupakan sebuah dokumenter profil yang mengedepankan konsep audio stereo imaging, dimana mengedepankan suara detail dengan menerapkan metode panning untuk mendapat suara yang sesuai dengan visual. Peran penata suara dalam hal ini adalah untuk menciptakan imajinasi suara yang baik kepada para penonton untuk dapat memahami inti dari cerita yang disampaikan pada karya. Dengan menggunakan peralatan pendukung seperti perekam suara serta mikrofon yang baik, untuk menghasilkan suara yang jelas, seperti penggunaan zoom H4n pro yang digunakan untuk merekam suara, serta penggunaan gun mic merk rode ntg2 untuk mendapatkan detail suara yang baik, dan menggunakan clip on sennheisser g3 untuk menangkap suara saat proses wawancara dengan baik, selain itu dilakukan juga proses Equalizing, Mixing, serta Panning pada tahap editing dimana untuk menggabungkan beberapa suara yang dihasilkan dan kemudian diatur penempatan suara (pada left atau right), yang kemudian akan dilakukan penyelarasan level suara untuk mendapatkan level suara yang seimbang, selanjutnya akan menghasilkan suara dengan konsep stereo imaging yang baik. //ir