Produksi karya penciptaan program feature “Lensa Pandawa”episode
“Warisan Berkhasiat Wedang Uwuh” bertujuan untuk menghibur, menginformasi, dan memberikan pengajaran
tentang khasiatapa yang terkandung pada Wedang Uwuh. Lepas dari itu semua disini
penulis sebagai sutradara menerapkan metode type
shot yang trdiri dari 9 (Sembilan)
type shot ; (1) Extreme Long Shot,(2) Very Long Shot,(3) Long Shot,(4) Medium Long
Shot,(5) Medium Shot,(6) Close Up, (7) Extreme Close Up, (8) Full
Shot, (9) Big Close Up. Penerapan
ke sembilan type shot ini bertujuan
memberikan gambar yang menarik kepada penontonnya. Gambar yang menarik akan
memberikan minat menonton yang berkelanjutan, selain itu juga pesan atau
informasi yang terkandung didalam feature
tersebut dapat tersampaikan sesuai tujuan. Tahapan dalam produksi feature
ini yang pertama sutradara melakukan pra produksi dimana dalam pra produksi
meliputi ; menentukan tema, melakukan riset, membuat treatment, menentukan jadwal produksi dan rincian anggaran.Yang
kedua sutradara melakukan produksi dimana pada hari pertama sutradara bersama
kerabat kerja yang bertugas mengambil gambar untuk footage icon Yogyakarta dan pada hari kedua pengambilan gambar produsen dan narasumber. Pada tahapan
terakhir atau pasca produksi sutradara melakukan editing offline dan online
dimana pada editing ini sutradara bersama dengan editor bekerjasama dalam memilih materi mentah dan menata sesuai
dengan alur cerita. Memberikan warna atau coloring
serta menata kembali audio agar
menjadi kesatuan yang dapat dinikmati dengan baik. Pada feature “Lensa Pandawa”episode
“Warisan Berkhasiat Wedang Uwuh” adalah feature sejarah (How to do it) yang ditinjau dari sudut
pandang kuliner dengan sub format vox pop, statement,
dan cara melakukan sesuatu (How to do
it). Sebagai sutradara penulis menekankan teknik produksi pada type shot.Ketepatan pemilihan type shot akan menghasilkan sebuah gambar yang informatif,
dinamis dan perpaduan setiap unsur dalam proses produksi ini menghasilkan
sebuah karya feature yang bisa menjadi
media untuk mengedukasi masyarakat tentang Wedang Uwuh dengan
tampilan audio-visual yang menarik. //ir