Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan peninggalan sejarah berupa candi. Keindahan bangunan candi yang kita nikmati saat ini tidak terlepas dari peranan Steller. Steller adalah orang yang bertugas menyusun bangunan Candi yang dulunya pernah runtuh. Penulis bersama tim tertarik untuk mengangkat peran Steller kedalam Program Feature Televisi "Pelita Nusantara" episode "Peran Steller dalam Membangun Puing Sejarah", dengan tujuan menginformasikan dan mengedukasi masyarakat terkait dengan profesi Steller. Dalam penciptaan karya ini penulis berperan sebagai produser menerapkan teori pengembangan ide. Proses penciptaan karya dilakukan dengan pencetusan ide, riset, observasi, dan mewawancarai narasumber terkait, menyusun shooting list pada pra produksi. Kemudian pada tahap produksi dilakukan kegiatan dari Steller candi. Pada tahap pascaproduksi penulis melakukan pemilihan gambar, mengawasi proses dubbing narator, editing video dan audio. Dalam karya ini, penulis mengedepankan kualitas video yang memiliki kontinuitas gambar dan penyisipan editing grafis. Hasil dari pengembangan ide produser berupa pemaparan informasi yang dibagi menjadi tiga sub angle, seperti sejarah, alat-alat yang berkaitan dengan steller, hingga perkembangan dan harapan para Steller Candi. Menyisipkan grafis yang memperjelas narasi, kemudian back sound yang dibuat sendiri.//yn