AIPTU Purwo adalah sosok polisi menginspirasi yang selalu mengabdi kepada masyarakat tanpa mengenal waktu. Dedikasinya terhadap kepolisian membuatnya mengorbankan segala hal demi kepentingan masyarakat. Dalam karya produksi dokumenter ini, penulis sebagai penulis naskah mengembangkan ide produser menjadi alur cerita yang memiliki tangga dramatik melalui original sound, sehingga dapat menyajikan karya dokumenter yang kreatif dan memberikan moral positif yaitu menginspirasi bagi penonton. Untuk mencapai hal tersebut, penulis menggunakan alur cerita maju dengan tangga dramatik konflik dan curiosity atau rasa ingin tahu, yang dibuat menarik perhatian penonton dan tidak terkesan monoton, atau datar dengan merangkai soundbite narasumber dan natural sound. Selama proses produksi, penulis melakukan observasi, wawancara, pengembangan ide, kreativitas dan menerapkan Standard Operating Procedure (SOP), yaitu pra produksi, produksi, pasca produksi. Program dokumenter ini menarik emosi penonton dengan rangkaian alur tangga dramatik melalui original sound pada setiap segmen.//yn