Karya produksi program dokumenter televisi “Bingkai Cakrawala” edisi “SD Tiga Kelas” mengangkat tentang pendidikan di Kabupaten Banjarnegara, Jawa tengah yang belum merata. Salah satunya SD Negeri 4 Kalisatkidul di Dusun Susukan, Desa Kalisatkidul, Kecamatan Kalibening hanya memiliki 3 kelas Ketika pada umumnya sekolah dasar memiliki 6 kelas. Penulis sebagai Pengarah Acara memvisualisasikan situasi dan kondisi tersebut dengan mengarahkan serta mengontrol pengambilan gambar. Karya ini dibuat dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada penonton melalui audio visual. Penulis menggunakan elemen 5C yang terdiri dari close-up (pengambilan gambar jarak dekat), camera angle (sudut pengambilan kamera), composition (komposisi), cutting (pergantian gambar), dan continuity (persambungan gambar-gambar)selama proses pra produksi hingga pasca produksi. Penulis menghasilkan karya audio visual yang sesuai dengan teori, yaitu elemen 5C sinematografi sehingga tayangan ini menjadi informatif, dinamis dan menarik serta gambar yang sinematik untuk ditonton.//yn