Program feature "Ragam Indonesi edisi Desa Blek Sembalun" merupakan sebuah program yang menyajikan beberapa destinasi wisata untuk berlibur sekaligus belajar mengenai sejarah maupun budaya yang ada di Indonesia. Penciptaan karya produksi ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah feature televisi yang dinamis dan memberikan informasi melalui pendekatan Element's of The Shot, yaitu elemen informasi dan komposisi, serta melakukan riset dengan observasi dan wawancara ke beberapa ahli dan ke salah satu keturunan pemilik rumah adat dan pemuka adat setempat. Desa Blek Rumah Adat Sembalun, merupakan sebuah desa dengan rumah adat yag hanya berjumlah tujuh rumah. Desa Blek ini terletak di Kecamatan Sembalun, Lombok Timur. Penulis sebagai sutradara menuangkan ide kedalam bentuk visual dengan menerapkan Element's of The Shot, yang dibentuk nantinya dijadikan sebuah gambar untuk menyampaikan informasi dan dengan komposisi Framming dan Depth Of Field yang diterapkan sehingga menjadi sebuah tayangan dan dapat dinikmati serta menjadi daya tarik bagi penonton. Ragam Indonesia telah selesai di produksi melalui penerapan element's of the shot tersebut dan menghasilkan tayangan visual yag lebih dinamis.//yn