Skripsi penciptaan karya produksi televisi "Jurnal Nusantara" episode "Jagapati Sang Kelud" ini mengangkat topik mengenai mitigasi bencana di Gunung Kelud dengan mendalami sosok yang terlibat dalam mitigasi, seperti PVMBG masyarakat Jangkar KeludĀ yang pada karya ini penulis sebut sebagai Jagapati Sang Kelud. Pemilihan topik ini karena mempunyai nilai jurnalistik, yaitu penting, berdampak, dan berdekatan. Penulis sebagai produser mengkonsep acara ini semenarik mungkin dengan panduan visual dan audio yang dapat membangun suasana. Penulis menggunakan pendekatan subjek kepada narasumber dengan bentuk komunikasi antarpersonal. Pendekatan subjek bisa lebih efektif dilakukan menggunakan komunikasi persuasif, dimana penulis sebagai produser berusaha meyakinkan narasumber agar bisa memberikan data dengan mudah. Melalui data yang diperoleh penulis aplikasikan dalam sebuah sinopsis, kemudian dikembangkan lagi menjadi sebuah treatment. Topik ini dibagi menjadi tiga angle yang diaplikasikan melalui tiga sequence, ketiga sequence ini mempunyai bahasan tertentu namun tetap menjadi satu runtutan cerita.//yn