Penulis memilih konsep judul "Budaya Nusantara" edisi "Budaya Arisan" untuk memberikan informasi yang menarik dan belum banyak orang tahu, sebenarnya budaya arisan ini memiliki tujuan yang mulia dan mengutamakan gotong rotong. Penulis memilih format dokumenter perbandingan atau kontradiksi tentang budaya sosial Arisan. Dokumenter perbandingan dikemas secara real dan sesuai dengan data sebenarnya. Program dokumenter "Budaya Nusantara" edisi "Budaya Arisan" penulis menggunakan beberapa sub format diantaranya Soundbite dan Vox Pop. Penulis sebagai produser memberikan kreativitas dengan tujuan menciptakan karya audio visual menggunakan kreativitas dalam bentuk gambar animasi. Proses penciptaan karya ini dilakukan dari tahap pencarian ide, riset, persiapan pada pra produksi, produksi hingga tahap editing pada tahap pasca produksi. Membuat rangkaian kegiatan tersebut terciptalah sebuah karya dokumenter televisi berjdul "Makna Di Balik Arisan". Mengangkat tema sosial budaya dengan konsep dokumenter perbandingan menyajikan tayangan yang memberikan informasi, dan menginspirasi mengenai budaya arisan yang ternyata mempunyai makna tolong menolong dan gotong royong.//yn