Skripsi

Fenomena Solidaritas Sosial Melalui Media Sosial Dalam Pandemi Covid-19 (Studi Pada Konser Musik #DiRumahAja oleh Akun Instagram @narasi.tv)

Abstraksi
Adanya Pandemi Covid-19 ini terdapat dampak positif yang dirasakan oleh masyarakat terkait tumbuhnya berbagai aksi solidaritas sosial melalui kepedulian terhadap sesama untuk saling menjaga, membantu dan bergerak bersama-sama untuk berbagi kebaikan dan kebahagiaan kepada masyarakat yang terdampak secara langsung COVID-19. Aksi solidaritas sosial tersebut juga dilakukan oleh Narasi.tv melalui media sosial instagram dengan melakukan penggalangan dana pada Konser Musik @DiRumahAja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana fenomena solidaritas sosial melalui media sosial instagram, @narasi.tv pada Konser Musik #DiRumahAja, menggunakan metode penelitian kualitatif berdasarkan Teori Modal Sosial seperti kepercayaan (trush), timbal balik (reciprocal), dan interaksi sosial (social interaction) serta elemen media sosial (context, communication, collaboration, dan connection) untuk membantu keterlibatan publik. Sumber data primer dari penelitian ini yaitu melalui observasi instagram @narasi.tv dan untuk sumber data sekunder dari penyebaran hasil kuesioner melalui google form. Adapun responden penelitian diperoleh dari followers dan donatur @narasi.tv pada compaign Konser Musik #DiRumahAja: Solidaritas Lawan Corona. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya kepercayaan, timbal balik, dan interaksi sosial berperan penting dalam meningkatkan solidaritas sosial melalui media sosial untuk memperluas keterlibatan publik dalam mengatasi permasalahan sosial.//yn
Seri
Catatan
Sumbangan alumni STMM lulus tahun 2020 an. Nabila Nur Farida, PS. MIK, skripsi diterima tanggal 24-07-2020, sebanyak 1 eksemplar
ISBN
No Barcode Register Lokasi Status
1 0000022456 131/144-MIK/20 R. MIK Ada
No Pengarang Jabatan
1 Nabila Nur Farida Penulis
No Subyek
1 MEDIA SOSIAL-KONSER MUSIK
No Kata Kunci
1 #DIRUMAHAJA
2 @NARASI.TV
3 AKUN INSTAGRAM
4 FENOMENA SOLIDARITAS SOSIAL
5 KONSER MUSIK
6 MEDIA SOSIAL
7 PANDEMI COVID 19
AsalIndonesia
BahasaIndonesia
JenisKarya Ilmiah
PenerbitSTMM MMTC
Kota Terbit Yogyakarta
Tahun2020
Call Number004.693 780.78 NAB f
Kolasixiv+235 hlm.; 21,5x30 cm.; illuss.
Edisi-
BibliografiAda
Halaman82
IndeksTidak Ada
RelesaseYa
Jumlah Eks1
Kembali