Detail Buku
Kata-kata Motivasi Dosis Tinggi
- ISBN
- 978-623-7254-95-9
- Pengarang
- Indra Ismawan
- Subyek
- MOTIVASI (PSIKOLOGI)
- Penerbit
- Media Pressindo, Yogyakarta, 2022
- Klasifikasi
- 153.8
- Kolasi
- vi+154 hlm.; 13x19 cm.; illus.
- Jenis
- Umum
- Status
- Tersedia
Buku motivasi merupakan buku yang berisi kajian psikologis untuk
membangkitkan gairah atau semangat bagi para pembacanya. Manfaat dari membaca
buku motivasi sebagai penambah motivasi hidup, diantaranya menambah wawasan,
membangkitkan inspirasi, menambah semangat untuk belajar dan belajar lagi.
Serta, stabil menjaga mood dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Orang yang
hebat adalah orang yang mampu mendahsyatkan dirinya ketika dia, akan
mengembangkan apapun yang ada didalam dirinya mau itu sebuah kekurangan ataupun
kelebihan. Dengan membaca buku motivasi seseorang akan mampu melihat
kekurangannya sebagai batu loncatan untuk mencapai kepribadian yang lebih baik
lagi. Buku ini merupakan buku motivasi yang banyak memuat kata-kata motivasi
sangat membangun. Jika dikejar anjing, seseorang bisa berlari lebih cepat dari
biasanya. Dalam situasi yang penuh tekanan, kita bisa mengeluarkan kemampuan
terbaik dari diri kita. Sayangnya, kita seringkali enggan memasuki dunia penuh
tekanan. Kita lebih suka menciptakan lingkungan yang nyaman, daripada memasuki
medan pertempuran. Seringkali kita terjebak dalam comfort zone (wilayah
kemapanan yang menjebak). Sehingga kita enggan berlari, dan menjadi mangsa
kompetitor kita. //ir