Detail Buku

Ide Kreatif Produser dalam Program Dokumenter Televisi "Pesona Budaya" Episode "Nyi Puspita"

ISBN
Pengarang
Hidayat Nur Huda
Subyek
MANAJEMEN PRODUKSI
,IDE KREATIF PRODUSER PROGRAM DOKUMENTER
Penerbit
STMM , Yogyakarta, 2022
Klasifikasi
658.5 153 2 070 18
Kolasi
xiv+99 hlm.; 21x30 cm.; illus.
Jenis
Karya Ilmiah
Status
Tersedia

Program dokumenter televisi berjudul “Pesona Budaya” mengangkat tema budaya yang berasal dari Indonesia. Program ini dibuat untuk memperkenalkan kembali budaya Indonesia yang mulai dilupakan oleh generasi bangsa, sehingga dapat menarik generasi bangsa untuk melestarikan dan mengedukasi perihal kebudayaan Indonesia yang belum diketahui. Pesona Budaya akan menjadi sarana edukasi dan informasi untuk penonton dengan segmentasi usia 18-28 tahun. Sebagai Produser, penulis menciptakan ide kreatif pada program Pesona Budaya dengan menerapkan sistem SKAMPER. Penulis fokus menggunakan sub bidang subtitusi dan adaptasi. Program Pesona Budaya memiliki ciri khas dalam penyampaiannya yang mengadaptasi dokumenter potret dengan menggunakan tema Budaya Indonesia. Dalam episode ini, Pesona Budaya akan mengangkat seorang penggerak budaya di bidang wayang yaitu dalang wanita Purworejo bernama Nyi Puspita. Episode “Nyi Puspita” akan mengangkat kehidupan Nyi Puspita dalam kehidupan sehari-hari, menjadi penggerak budaya, dan kehidupan dalangnya. Nyi Puspita memiliki berbagai program untuk melakukan edukasi wayang kepada masyarakat, salah satunya tepang wayang. Dengan harapan Nyi Puspita dapat mengajarkan kembali budaya wayang kepada masyarakat dan mengajak generasi Indonesia untuk terus melestarikannya. //ir

Berita Terbaru