Detail Buku
Ensiklopedia Indonesia Provinsi Papua Barat
- ISBN
- 978-623-91148-0-0
- Pengarang
- Kusnadi Wasrie
- Subyek
- ENSIKLOPEDIA INDONESIA PROVINSI PAPUA BARAT
- Penerbit
- Pustaka Referensi, Yogyakarta, 2021
- Klasifikasi
- 959.895 103
- Kolasi
- x+134 hlm.; 21x29 cm.; iluss.
- Jenis
- Referensi
- Status
- Tersedia
Indonesia merupakan negara yang kaya, dilihat dari sosial budayanya (suku bangsa, Bahasa daerah, adat istiadat, dan lainnya) maupun dilihat dari sumber daya alam yang dimilikinya (panorama alam yang indah, hutan satwa, barang tambang, dan lainnya). Buku ini memberikan gambaran dan wawasan kepada pembaca untuk lebih tahu dan mengenal kekayaan Bangsa Indonesia yang perlu dilestarikan karena merupakan warisan leluhur. Papua Barat adalah sebuah Provinsi di Indonesia yang terletak di ujung barat Pulau Papua. Ibukotanya adalah Manokwari. Nama provinsi ini sebelumnya adalah Irian Jaya Barat yang ditetapkan dalam Undang-Undang Nomor 45 Tahun 1999. Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2007 tanggal 18 April 2007, nama provinsi ini diubah menjadi Papua Barat. Papua Barat dan Papua merupakan provinsi yang memperoleh status otonomi khusus. Wilayah provinsi ini mencakup kawasan kepala burung Pulau Papua dan kepulauan-kepulauan disekelilingnya. Di sebelah utara, provinsi ini dibatasi oleh Samudra Pasifik, bagian barat berbatasan dengan Provinsi Maluku Utara dan Provinsi Maluku, bagian timur dibatasi oleh Teluk Cendrawasih, selatan berbatasan dengan Laut Seram, dan tenggara berbatasan dengan Provinsi Papua. Provinsi Papua Barat ini meski telah dijadikan provinsi tersendiri, namun tetap mendapatkan perlakuan khusus sebagaimana provinsi induknya. Provinsi ini juga telah mempunyai KPUD sendiri dan menyelenggarakan pemilu untuk pertama kalinya pada tanggal 5 April 2004. Buku ini tentunya bermanfaat bagi kita semua dan semakin menambah wawasan serta pengetahuan kita terhadap negara Indonesia, sehingga kita semakin mencintai negara ini.