Detail Buku
Komposisi Dan Variasi Type Of Shot Dalam Naskah Dokumenter Televisi “Warisan Negeriku” Edisi “Wayang Layar Lebar Modifikasi Wayang Kulit”
- ISBN
- Pengarang
- Gregorius Devanda Hutama
- Subyek
- PENGARAH ACARA
- Penerbit
- STMM MMTC, Yogyakarta, 2021
- Klasifikasi
- 791.430233092
- Kolasi
- xvi+168 hlm.; 21x29,5 cm.; iluss.
- Jenis
- Karya Ilmiah
- Status
- Tersedia
Wayang kulit merupakan budaya asli Indonesia yang berkembang di Pulau Jawa. Seiring berjalannya waktu, wayang kulit juga ikut berevolusi sebagai salah satu cara agar tetap lestari. Salah satu bentuk dari evolusi wayang kulit adalah wayang cinema. Wayang cinema merupakan pertunjukan wayang kulit yang dikemas layaknya film di bioskop. Hal tersebut dikarenakan menggunakan latar pendukung saat pentas dan disertai suara yang menambah dramatisasi tiap adegan pertunjukan wayang. Penciptaan karya produksi ini dibagi menjadi tiga tahap, yaitu pra produksi, produksi,serta pasca produksi. Selain itu, didukung dengan pencarian data menggunakan riset, observasi, dan wawancara. Pengarah acara bertangungjawab terhadap proses produksi serta hasil dari karya audio visual dalam produksi dokumenter perbandingan ini. Penciptaan karya produksi ini berdasarkan kepada komposisi dan variasi type of shot. Hal tersebut untuk menampilkan gambar yang bervariasi serta mendetail. Hasil penciptaan karya produksi tersebut kesimpulan yang diperoleh sebagai pengarah acara, penulis dapat menerapkan komposisi dan variasi type of shot ke dalam program dokumenter sehingga gambar yang dihasilkan dapat mendetail serta bervariasi. Dengan hal tersebut karya yang dihasilkan dapat menjelaskan secara mendetail perbandingan antara wayang kulit klasik dengan wayang cinema.