Enam Dimensi Strategis Administrasi Publik Konsep, Teori dan Isu Edisi Revisi
Suatu pemetaan dimensi-dimensi strategis
administrasi publik termasuk informasi tentang “core competencies” yang
harus diperhatikan dalam administrasi publik. Kompetensi-kompetensi tersebut
seharusnya menjadi dasar bagi penyusun kurikulum akademik. Kemampuan dalam
menyusun suatu kebijakan publik, merancang struktur organisasi publik,
menerapkan prinsip-prinsip manajemen piblik, menggunakan moral dan etika yang tepat,
mengenal dan menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi lingkungan dan
mempertanggungjawabkan kinerja yang dicapai merupakan “core competencies” administrasi publik. Saling hubungan antara
dimensi-dimensi strategis, memberi pesan penting bahwa masalah yang timbul
dalam satu dimensi dapat ditelusuri penyebabnya dari dimensi-dimensi lain,
dimana dimensi-dimensi lain juga saling berpengaruh satu sama lain. Keruwetan
hubungan antara dimensi-dimensi administrasi publik menempatkan disiplin
administrasi publik sebagai disiplin yang kompleks teorinya, dan karenanya
membutuhkan seni tersendiri dalam penerapannya. Sejarah administrasi publik
telah menggambarkan kompleksitas tersebut sebagaimana dipaparkan dalam buku
ini, dan kini dengan perkembangan jaman yang demikian cepat, administrasi
publik telah menjelma menjadi ilmu sosial yang rumit, tidak saja untuk
dipelajari, diteliti dan dikembangkan, tetapi juga untuk diterapkan dalam
organisasi publik. //ir
Tidak tersedia versi lain