Audio
dalam suatu penciptaan karya produksi berperan sangat penting. Dalam proses
produksi program music show “Renjana”, digunakan teknik perekaman multitrack
recording menggunakan audio interface 24 channel yang terintegrasi dengan DAW
Studio One. Penggunaan teknik multitrack recording bertujuan untuk merekam
beberapa track audio secara bersamaan. Hasil audio yang maksimal dapat
diperoleh dengan menerapkan teori Six Element Of Mixing. Six element of mixing
terdiri dari balancing, dynamic processing, equalizing, interest, dimension dan
panning. Penerapan elemen balancing dan dynamic processing dilakukan untuk
mendapatkan hasil suara yang lebih seimbang dan stabil. Penerapan elemen
panning dan dimension dilakukan untuk memperoleh hasil suara yang memiliki
kesan ruangan sehingga terdengar lebih nyata. Penerapan equalizing dan interest
dilakukan untuk membentuk karakter suara yang diinginkan. Setelah melakukan
proses mixing, mixing engineer telah berhasil mengolah suara menjadi lebih
stabil, seimbang, berdimensi dan lebih berkarakter sesuai perencanaan dalam
penulisan tugas akhir. //ir