Penerapan kesinambungan
gambar dalam editing sangatlah penting untuk menghasilkan visualisasi yang
selaras antar gambar dan informasi yang ingin disampaikan. Oleh sebab itu
sebagai editor perlu mengetahui beberapa dasar Editing, salah satunya
kesinambungan gambar yang dapat menciptakan alur cerita menjadi selaras.
Lentera Budaya “Batik Tulis Kebon Indah” merupakan program acara feature
televisi yang mengangkat tentang kerajinan batik tulis di desa Kebon, kecamatan
Bayat, kabupaten Klaten, provinsi Jawa Tengah. Dalam program acara feature ini
menerapkan beberapa teknik editing seperti teknik cutting by rhythm, cutting by
narration, dan color correction. Teknik cutting by rhythm digunakan agar
menciptakan pergantian gambar sesuai dengan ketukan tempo dari illustrasi
musik. Teknik cutting by narration dimaksudkan agar menciptakan keselarasan
gambar dengan narasi. Color correction bertujuan untuk menyelaraskan warna
gambar agar tidak terjadi jumping color. Dengan menerapkan beberapa teknik
dalam program feature ini, menghasilkan karya yang berkesinambungan antar
gambar dan backsound maupun keselarasan warna pada setiap gambar, sehingga
karya yang dihasilkan menjadi menarik, informatif, dan menghibur penonton.//ir