Buku

Komunikasi Pendidikan dan Media Baru

Komunikasi yang kita lakukan tidak akan pernah lepas dari tujuan, sekalipun tujuan komunikasi tersebut bisa saja tidak disadari atau tidak dirumuskan secara baik. Namun pasti ada tujuan tertentu dalam berkomunikasi. Tujuannya bisa saja menginformasikan, menghibur, mendidik atau memengaruhi. Dalam konteks komunikasi pendidikan, latar dan lingkungan komunikasi saat ini bisa disebut sebagai latar dan lingkungan yang saling bersaing. Pesan-pesan yang disampaikan melalui komunikasi pendidikan di keluarga, masyarakat dan lembaga pendidikan bersaing dengan pesan-pesan yang disampaikan pada dunia politik, ekonomi dan media massa sendiri. Apa yang diajarkan melalui pendidikan harus bersaing dengan kenyataan yang ditampilkan di media massa, khususnya televisi. Komunikasi manusia memang berlangsung pada lingkungan tertentu, termasuk juga komunikasi pendidikan. Komunikasi pendidikan tidak hanya berlangsung dalam lingkungan dan latar sosial, budaya, ekonomi, dan politik tetapi juga berlangsung dalam lingkungan dan latar komunikasi tertentu. Apalagi sekarang ini, kita hidup di dunia dengan media baru, yaitu media digital yang memudahkan manusia untuk berkomunikasi di mana pun dan kapan pun. Media baru ini muncul melengkapi media konvensional. Buku ini terbagi dalam empat belas bab yang menjadi substansi penting yang membahas perihal Komunikasi Pendidikan dan Media Baru. //ir

Oleh Kinkin Yuliaty Subarsa Putri

Strategi Komunikasi & Statistik Sosial

Keberadaan strategi komunikasi telah dapat dikatakan sebagai sebuah ilmu, setelah ditelaah melalui pendekatan berpikir filsafat seperti di atas. Beberapa kajian ilmukomunikasi seperti komunikasi organisasi, komunikasi manajemen, komunikasiantarbudaya, komunikasi politik, dan lain sebagainya dapat dipersatukan dalam strategi komunikasi. Kemudian yang menjadi ciri khas dari strategi komunikasi yaitustrategi komunikasi yang telah memiliki objek, bidang garapan, dan metodologikajian yang jelas, dan lengkap.  Agar dapat dikatakan menjadi sebuah ilmu yangkemudian menjadi telaah, objek kajian, maupun perlakuan atau setting lingkungandan keadaan tertentu agar suatu proses komunikasi tepat sasaran dan menciptakankesepahaman merupakan serangkaian kegiatan kehidupan para pelaku proseskomunikasi. Media, komunikator, pesan, komunikasi, budaya lingkungan atau bahkangangguan, di dalamnya dapat menjadi objek kajian strategi komunikasi tersebut. Objek-objek tersebut mampu dikelola dengan baik menggunakan pendekatanadaptif. Misalnya, serangkaian kegiatan komunikasi yang terjadi antara penjual danpembeli pada transaksi pasar digital. Proses komunikasi dalam transaksi antarpenjual dan pembeli tetap terjadi walaupun dilakukan dalam keadaan virtual.Proses transaksi tersebut dapat dikatakan berhasil apabila berlangsung dengancepat, keinginan kedua pihak merasa terpenuhi, dan pesan dapat dimengerti olehkeduanya. //ir

Oleh Kinkin Yuliaty Subarsa Putri

Komunikasi Kesehatan

Komunikasi merupakan serangkaian tindakan atau peristiwa yang terjadi secara berurutan (ada tahapan atau sekuensi) serta berkaitan satu sama lainnya dalam kurun waktu tertentu. Dalam buku ini kita akan membahas lebih dalam mengenai Komunikasi Kesehatan, mulai dari pengertian komunikasi, model komunikasi, media komunikasi, dan masalah komunikasi. Komunikasi kesehatan sendiri merupakan usaha yang sistematis untuk memengaruhi secara positif perilaku kesehatan masyarakat, dengan menggunakan berbagai prinsip dan metode komunikasi, baik menggunakan komunikasi interpersonal, maupun komunikasi massa. //ir

Oleh Kinkin Yuliaty Subarsa Putri

Audit Komunikasi

Sistem komunikasi telah dilihat sebagai suatu aspek dari kesehatan yang sangat penting untuk meningkatkan produktivitas suatu bidang komunikasi kesehatan modern. Berbagai upaya peningkatan produktivitas tersebut tidak terlepas dari upaya meningkatkan kelancaran informasi dalam suatu organisasi di bidang kesehatan. lnformasi menjadi aspek generik yang setiap saat harus dikontrol dan diperiksa kesehatannya, sehingga tidak mengganggu dan berdampak negative pada aspek Iainnya. Tindakan tersebut tidak terlepas dari usaha mengaudit informasi di dalam sistem komunikasi organisasi/perusahaan kesehatan. Audit komunikasi kesehatan dalam suatu organisasi / perusahaan tidak saja dapat dilaksanakan pada praktik komunikasi kesehatan dalam organisasi formal, namun juga organisasi nirlaba seperti institusi keluarga, komunitas dan lembaga swadaya masyarakat seperti lembaga amal, sosial, serta berbagai organisasi yang mempunyai struktur dan pengguna secara khusus. Buku ini terbagi atas tiga belas bab yang menjadi bagian penting  perihal Audit Komunikasi Kesehatan. //ir

Oleh Kinkin Yuliaty Subarsa Putri

Logika Konstruksi Konsep, Proposisi, dan Teori

Logika memberi perhatian untuk membangun penalaran secara benar, sementara ilmu berusaha untuk menghasilkan pengetahuan dengan mengkonstruksi konsep, proposisi dan teori secara benar. Buku ini berusaha menggabungkan keduanya, yaitu menggunakan logika untuk mengkonstruksi konsep, proposisi dan teori. Materi yang dipaparkan dalam buku ini meliputi: Pengenalan Logika; Pengenalan Kebenaran Penalaran; Pengenalan Konsep; Konstruksi Konsep; Pengenalan Proposisi; Konstruksi Proposisi; Pengenalan Teori; Konstruksi Teori; Pengenalan Kesalahan Penalaran. Buku ini bermanfaat bagi mahasiswa yang mempelajari logika dan metodologi penelitian, akademisi, peneliti, politisi, legislator, birokrat. //ir

Oleh Gotfridus Goris Seran

Berita Terbaru